Pada saat malam pergantian tahun baru dari 2019 ke 2020 ini ada yang berbeda di Desa Sekaan, sebab pada malam pergantian tahun baru ini Pemerintah Desa Sekaan mengadakan acara Pementasan Seni Tabuh dan Seni Tari, sekaligus acara ini menjadi acara evaluasi, kegiatan pelatihan seni tabuh remaja Desa Sekaan pada tahun 2019. Diadakannya Pementasan Seni Tabuh dan Seni Tari ini bertempat di Balai Wantilan Desa Sekaan pada (31/12) yang dimulai pada pukul 19.00 wita.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh staf Pemerintah Desa Sekaan, Seke Gong Remaja Nawa Swara dan Seke Gong Yowana Swara Widya Prakerti beserta para penari perwakilan STT DHARMA PUTRA Desa Sekaan dan PKK Desa Sekaan. Dengan turut mengundang Bapak Bupati Bangli I Made Gianyar , dan Bapak Camat Kintamani I Wayan Dirga Yusa, serta Perbekel Desa Bayung Gede, Bendesa Adat Apuh, Kelian Dinas Apuh, Bendesa Pukuh, Kelian Dinas Pukuh. Dalam pementasan ini mengundang seke gong dari luar desa untuk ikut memeriahkan acara ini, yaitu Seke Gong Remaja WIDYA SASTRA Br. Apuh beserta para penari. Seni Tabuh yang dibawakan oleh Seke Gong Yowana Swara Widya Prakerti yaitu Tabuh Kebyar Batur Sari dan mengiringi tarian tari Sekar Sandat, tari Jauk Durga Manis, tari Barong dan Seni Tabuh yang dibawakan oleh Seke Gong Nawa Swara yaitu Tabuh Tegak Bebarongan dan mengiringi tarian Tari Jauk Manis, Tari Legong Kraton dan tari Jauk Keras. Tabuh yang dibawakan oleh Seke Gong Widya Sastra yaitu tabuh kreasi semar pegulingan tri permana dan mengiringi tarian, tari Jauk Manis, tari Barong, dan tari Telek. Selain itu PKK Desa Sekaan juga ikut memeriahkan acara pementasan ini, mereka menyumbangkan tarian tari rejang renteng yang dibawakan di halaman Wantilan Desa Sekaan. Disela-sela acara diisi dengan kegiatan berupa kuis, yang ditujukan untuk masyarakat Desa Sekaan dan hadiahnya sangat menarik seperti sepeda, HP, seragam sekolah SD, buku tulis dll.
Acara pementasan seni tari dan tabuh di desa Sekaan berjalan lancar dan meriah, pada malam pergantian tahun baru ini selain pementasan seni tabuh dan tari juga secara bersamaan menyelenggarakan perayaan HUT STT DARMA PUTRA yang ke 29. Diakhir acara dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh BAPAK PERBEKEL DESA SEKAAN dan Pemotongan kue oleh KETUA STT DARMA PUTRA dengan didampingi oleh seluruh pengurus STT dan penyalaan kembang api sebagai tanda berakhirnya tahun 2019 dan menyambut tahun baru 2020. Dalam kegiatan pementasan seni tabuh dan seni tari ini, sumber dananya diperoleh dari PAD (Pendapatan Asli Desa).
